Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan menulis cerita fantasi siswa tunagrahita ringan dengan menggunakan media gambar. Metode dari penelitian ini adalah kuantitaif. Pengumpulan data dilakukan dengan tes, observasi dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes unjuk kerja. Pemilihan tes ini bertujuan untuk mengukur kemampuan menulis cerita fantasi siswa dengan menggunakan media gambar. Penilaian tes diukur bedasarkan kriteria dan skala penilaian menulis cerita fantasi sesuai dengan yang tercantum pada buku siswa yaitu aspek struktur dan penggunaan bahasa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan menulis cerita fantasi dengan menggunakan media gambar pada siswa tunagrahita ringan berkategori sangat mampu dengan skor rata-rata 4 yang berada pada interval 4 - 5,00 dan memperoleh indeks penilaian 80,6 yang terdapat pada interval skor 70-84 dengan predikat baik. Berdasarkan hasil penelitian, pembelajaran menulis cerita fantasi menjadi lebih baik dengan menggunakan media gambar

Keywords

Menulis cerita fantasi media gambar

Article Details

How to Cite
Surono, B. (2021). Kemampuan Menulis Cerita Fantasi dengan Menggunakan Media Gambar Pada Siswa Tunagrahita Ringan. Jurnal Pendidikan Kebutuhan Khusus, 5(2), 164–168. https://doi.org/10.24036/jpkk.v5i2.604

References

    Arikunto, S. (2013). Prosedur Penulisan: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
    Arsyad, A. (2015). Media Pembelajaran. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
    Dalman. (2015). Keterampilan Menulis. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
    Fitri, Eka. (2017). Rancang Bangun Media Pembelajaran Untuk Anak Tunagrahita Berbasis Multimedia (Studi Kasus: SLB ABCD Kuncup Mas Banyumas).
    Hamalik, O. (2010). Perencanaan Pengajaran Berdasarkan Pendekatan Sistem. Jakarta: Bumi Aksara.
    Kurniawan, H. (2014). Pembelajaran Menulis Kreatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.
    Nurgiyantoro, B. (2015). Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
    Nurgiyantoro, B. (2015). Penilaian Otentik dalam Pembelajaran Bahasa. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
    Nurgiyantoro, B. Gunawan. Marzuki. (2012). Statistik Terapan Untuk Ilmu-Ilmu Sosial. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
    Rimawati, E. (2017). Ragam Media Pembelajaran. Yogyakarta: Dee Publishing.
    Saddhono, K.S. (2014). Pembelajaran Keterampilan Berbahasa Indonesia Teori dan Aplikasi. Yogyakarta: Graha Ilmu.
    Sadiman dkk. (2014). Media Pendidikan Pengertian, Pengembangan, dan Pemanfaatannya. Jakarta: Raja Grafindo Jakarta.
    Sani, A.R. (2015). Inovasi Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.
    Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Pendidikan: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
    Sumantri, M.S. (2015). Strategi Pembelajaran (Teori dan Praktik di Tingkat Pendidikan Dasar). Jakarta: Rajawali Pers.
    Tarigan, H.G. (2013). Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa
    Yosiani, Novita. (2014). Relasi Karakteristik Anak Tunagrahita Dengan Pola Tata Ruang Belajar di Sekolah Luar Biasa. E-Journal Graduate Unpar 1(2):111–24